7 April 2025 | Kegiatan Statistik
Survei Ubinan Padi: Menakar Produktivitas, Menyusun Ketahanan Pangan
Salah satu upaya penting dalam memperoleh data pertanian yang andal adalah melalui Survei Ubinan, yakni pengumpulan data rata-rata produksi padi langsung dari lahan sawah yang sedang memasuki fase panen.
Melalui metode pengukuran pada petak contoh berukuran 2,5 x 2,5 meter, data hasil panen yang diperoleh menjadi dasar dalam menghitung produktivitas padi per hektar. Sementara itu, informasi mengenai luas panen diperoleh melalui pengamatan titik-titik Kerangka Sampel Area (KSA) menggunakan teknologi berbasis Android.
Seiring perkembangan zaman, pengumpulan data ubinan kini beralih dari metode manual (PAPI) ke metode digital (CAPI), demi mendorong efisiensi, ketepatan, dan kecepatan dalam penyediaan data.
Pelaksanaan survei ini berlangsung sepanjang tahun dalam tiga subround, menyesuaikan dengan musim tanam dan panen. Harapannya, setiap butir data yang dihimpun dapat menjadi pijakan kokoh dalam menyusun kebijakan pertanian yang berpihak pada petani, serta mendukung tercapainya swasembada pangan nasional.
Berita Terkait
Survei Ubinan di Kabupaten Barru
Kegiatan Pengolahan Susenas Maret 2025
Survei Khusus Lembaga Non Profit Rumah Tangga Triwulanan (SKLNPRT) - Triwulan I 2025
Pengolahan Seruti Triwulan I 2025
Pelatihan Petugas SUSENAS Maret dan SERUTI Triwulan I Tahun 2025
Pelatihan Petugas Kerangka Sampel Area Padi dan Jagung Tahun 2025
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Barru
Jl. Sultan Hasanuddin No. 93 Barru
Sulawesi Selatan
Telp (0427) 21020
21297
Faks (0427) 21020
Mailbox : bps7310@bps.go.id